Kamis, 15 Februari 2018

Perbedaan ktsp dan K13

KTSP DAN K13
A. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
1. Definisi KTSP
UU No 20/2003 pasal1 ayat 19 Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk  mencapai tujuan pendidikan tertentu1. Pembuatan silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran sangat erat kaitannya dengan kurikulum yang berlaku. (Isdisusilo;2012)
Kurikulum merupakan salah satu komponen yang memiliki peranan penting dalam sistem pendidikan karena dalam kurikulum bukan hanya dirumuskan tentang tujuan yang harus dicapai sehingga memperjelas arah pendidikan, akan tetapi juga memberikan pemahaman tentang pengalaman belajar yang harus dimiliki setiap siswa (Sanjaya dalam Inwantoro dan suryana,2016:145)
Jadi, Kurikulum merupakan suatu rencana atau pedoman yang disusun oleh lembaga pendidikan untuk mencapai suatu tujuan pendidikan tertentu yang kemudian dapat diperbaharui sesuai perkembangan.
2. Landasan KTSP
1. UU RI Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional
Pasal 1 ayat(19); pasal 18 ayat (1,2,3, dan 4); pasal 32 ayat (1,2,3); pasal 35 ayat(2); pasal 36 ayat (1,2,3,4); pasal 37 ayat (1,2,3); pasal 38 ayat (1 dan 2)
2. Peraturan Pemerintah RI Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan
Pasal 1 ayat (5,13,14,15); pasal 5 ayat (1,2); pasal 6 ayat (6); pasal 7 ayat (1,2,3,4,5,6,7,8); pasal 8 ayat (1,2,3); pasal 10 ayat (1,2,3); pasal 11 ayat (1,2,3,4); pasal 13 ayat (1,2,3,4); pasal 14 ayat (1,2,3); pasal 16 ayat (1,2,3,4,5); pasal 17 ayat ( 1 dan 2); pasal 18 ayat (1,2,3); pasal 20
3. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional
Permendiknas nomor 22 tahun 2006 tentang standar isi pasal 1 ayat (1 dan 2)
Permendiknas nomor 23 tahun 2006 tentang standar kompetensi lulusan pasal 1 ayat (1,2,dan 3)

3. Prinsip-prinsip kurikulum KTSP
Menurut Anwar dan Harmi(2011)  mengemukakan prinsip-prinsip pengembangan KTSP  sebagai berikut.
1. Berpusat pada potensi, perkembangan, kebutuhan dan kepentingan peserta didik dan lingkungannya
2. Beragam dan terpadu
3. Tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni
4. Relevan dengan kebutuhan kehidupan
5. Menyeluruh dan berkesinambungan
6. Belajar sepanjang hayat
7. Seimbang antara kepentingan nasional dan kepentingan daerah

4. Unsur-unsur dalam KTSP
1. Tujuan pendidikan tingkat satuan pendidikan
2. Struktur dan muatan KTSP
3. Kalender pendidikan
4. Silabus dan RPP
Peranan kurikulum
1. Konservatif
2. Kreatif
3. Kriitis dan evaluatif







A. Kurikulum 2013
1. Definisi K13
UU  No 20/2003 pasal 38 ayat 2 menyatakan kurikulum pendidikan dasar dan menengah dikembangkan sesuai dengan relevansinya oleh setiap kelompok atau satuan pendidikan dan komite sekolah/madrasah di bawah koordinasi dan supervise dinas pendidikan atau kantor departemen Agama kabupaten/kota untuk pendidikan dasar dan propinsi untuk pendidikan menengah. Selain itu Prof. Dr. S. Nasution, M. A juga menjelaskan kurikulum sebagai suatu rencana yang disusun untuk melancarkan proses belajar mengajar di bawah naungan, bimbingan dan tanggung jawab sekolah / lembaga pendidikan.
Pengembangan kurikulum 2013 merupakan langkah lanjutan pengembangan kurikulum berbasis kompetensi yang telah dirintis pada tahun 2004 dan KTSP 2006 yang mencakup kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara terpadu.(Irwantoro dan Suryana:2016)
Jadi, Kurikulum merupakan suatu rencana atau pedoman yang disusun oleh lembaga pendidikan untuk mencapai suatu tujuan pendidikan tertentu yang kemudian dapat diperbaharui sesuai perkembangan.

2. Landasan K13
Kurikulum 2013 berlandaskan kepada empat landasan seperti landasan yuridis, landasan filosofis, landasan empiris, dan teoritik.
1. Landasan Yuridis
Landasan yuridis kurikulum adalah Pancasila dan UUD 1945, selain itu instruksi presiden RI tahun 2010 tentang pendidikan karakter, pembelajaran aktif dan pendidikan kewirausahaan. Dan masih banyak lagi seperti UU 20/2003 tentang sistem pendidikan Nasional. Dan masih banyak lagi yang berkaitan dengan pendidikan nasional.
2. Landasan Filosofis
Terdapat tiga dimensi dalam kehidupan yaitu masa lalu, masa sekarang, dan masa yang akan datang. Oleh karena itu diperlukan modal untuk membangun suatu kehidupan baik secara individu maupun bagi bangsa yang berkualitas
3. Landasan Empiris
Bidang perekonomian Indonesia saat ini terus  tumbuh di tengah bayang-bayang resesi dunia. Permasalahan inilah yang harus kita hindari. Oleh karena itu bangsa Indonesia membutuhkan generasi muda yang berjiwa wirausaha agar dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi bangsa Indonesia di masa depan
4. Landasan Teoritik
berlandaskan pada standar Nasional yang ditetapkan sebagai kualitas minimal warga negara untuk jenjang pendidikan tertentu, dan dapat bersaing secara internasional
3. Prinsip-prinsip
Pengembangan K13 didasarkan pada prinsip-prinsip berikut.(Irwantoro & Suryana:2016)
1. Kurikulum bukan hanya merupakan sekumpulan daftar mata pelajaran hanya merupakan sumber materi pembelajaran untuk mencapai kompetensi
2. Kurikulum didasarkan pada kompetensi inti lulusan yang ditetapkan  untuk satu satuan pendidikan.
3. Kurikulum didasarkan pada model kurikulum berbasis kompetensi
4. Kurikulum didasarkankan atas prinsip bahwa setiap sikap, keterampilan dan pengetahuan yang dirumuskan dalam kurikulum berbentuk kompetensi dasar
5. Kurikulum dikembangkan berdasarkan perbedaan kemampuan dan minat
6. Kurikulum berpusat pada potensi, perkembangan, kebutuan, dan kepentingan peserta didik dan lingkunganya
7. Kurikulum harus tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, budaya, teknologi dan seni
8. Kurikulum harus relevan dengan kebutuhan kehidupan
9. Kurikulum harus diarahkan kepada proses pengembangan, pembudayaan dan pemberdayaan peserta didik yang berlangsung sepanjang hayat
10. Kurikulum didasarkan kepada kepentingan nasional dan daerah
11. Penilaian hasil belajar un tuk mengetahui dan memperbaiki pencapaian kompetensi